Aplikasi android error Whatsapp
in ,

Penyebab Aplikasi Android Crash dan Solusinya

Belakangan ini, banyak sekali pengguna Android yang mengalami crash pada beberapa aplikasi yang mereka gunakan. Beberapa pengguna Android dan saya sendiri sebagai penulis pun mengalami hal ini. Ada beberapa orang  menyampaikan keluhannya di berbagai sosial media, baik itu di twitter, facebook, instagram dan sebagainya. Mayoritas pada berbagai keluhannya itu, ada beberapa aplikasi yang error ketika akan dibuka oleh pengguna, misalnya seperti aplikasi DANA, Shopee, Gopay, Tokopedia, Whatsapp dan lain-lain.

Dan ternyata, setelah mendengar kabar dari berbagai informan terpercaya, penyebab beberapa aplikasi yang crash atau error itu disebabkan oleh aplikasi bawaan Android, yakni WebView Sistem Android. Berikut adalah gambar dari aplikasi Webview.

Lah? Kenapa bisa dari aplikasi yang satu itu sampa ngecrash atau membuat error ke aplikasi lain?
Begini ya, aplikasi ini merupakan aplikasi utama yang yang ada pada Android, terutama yang platformnya terhubung dengan Google, kemungkinan besar penyebab dari aplikasi error itu adalah kesalahan google yang ada di aplikasi webview versi tertentu, tapi tidak seluruh versi di Android View terjadii kerusakan/error. Jadi solusi untuk mengatasi yaitu menghapus data yang ada di aplikasi Android System View dan juga mendowngrade atau menghapus update-an terbaru dari aplikasi itu.

Solusi Mengatasinya

Ada dua macam solusi, yaitu mendowngrade dan menghapus aplikasi terbaru webview. Kedua yaitu memperbarui aplikasi webview ke versi terbaru.

  • Buka pengaturan di Android
  • Cari bagian Manajemen Aplikasi
  • Lalu pilih opsi lain dan pilih aplikas bawaan
  • Kemudian cari Android System View
  • Pilih itu, dan uninstall pembaruan dan hapus datanya

Solusi kedua yaitu mengupdate ke versi terbaru webview.
Google telah mengatakan permasalahan dan solusi lainnya yang telah dikuti di BBC. Yaitu memperbarui aplikasi Android System View ke versi 89.0.4389.105. Caranya sebagai berikut.

  • Buka PlayStore di Device/HP kalian
  • Search di Playstore dengan kata kunci “Android System View”
  • Lalu pilih itu dan klik update
  • Tunggu selesai di download dan selesai. Device anda sudah fix dari Error.

Demikian pembahasan kali ini, semoga artikel ini bermanfaat. Terima kasih dan sampai jumpa di artikel BahasTeknologi berikutnya.

One Comment

Leave a Reply

Leave a Reply

Your email address will not be published. Required fields are marked *