fitur aplikasi getcontact
Source: Google Play Store
in ,

Mengenal Aplikasi GetContact dan Beberapa Fitur Terbaiknya

Mengenal Aplikasi GetContact dan Beberapa Fitur Terbaiknya — GetContact adalah sebuah aplikasi yang berguna untuk mendeteksi nomor yang tidak dikenal agar bisa terhindar dari berbagai macam penipuan.

Banyaknya penipuan-penipuan berkedok telepon panggilan saat ini, membuat GetContact menjadi aplikasi yang ramai di perbincangkan. Terlebih karena fitur-fiturnya yang unik dan menarik.

Fitur Aplikasi GetContact

Hal itu membuat penasaran banyak orang untuk mencoba menggunakannya. Melansir dari situs resmi GetContact, ada beberapa fitur yang disediakan, diantaranya:

  • Kemanan, perlindungan terhadap spam.
  • Identifikasi penelepon.
  • Fitur obrolan layaknya aplikasi chatting.
  • Pengguna dapat mengaitkan profil pengguna lain dengan tag.
  • Multi platform.
  • Melindungi privasi & keamanan data pengguna.

Keuntungan Menggunakan Aplikasi GetContact

  • Melacak nama pengirim chat yang tidak dikenal.
  • Mengetahui nama kontak kita yang di simpan orang lain.
  • Perlindungan Spam. Untuk bisa memfilter aktivitasnya dengan kualitas tinggi .
  • Mendapatkan gambaran ID penelepon yang tidak dikenal untuk menghindari penipuan.

Cara Menggunakan GetContact Premium Secara Gratis

Aplikasi Getcontact sendiri telah diunduh sebanyak lebih dari 50 juta kali di Google Play Store .  Dan mendapat rating 4.2 dengan 1 juta ulasan. Kamu bisa memilih versi gratis ataupun versi permium. Untuk kamu yang ingin mencoba versi premium secara gratis selama 30 hari juga bisa lho! Begini caranya:

  1. Unduh dan install terlebih dahulu aplikasi GetContact versi gratis.
  2. Pilih menu Other di bagian bawah.
  3. Klik GetContact Premium.
  4. Klik lagi GetContact Premium dan pilih paket yang kamu inginkan. Tersedia paket gratis selama 30 hari. Namun kamu harus membayarnya jika masa percobaan sudah habis.
  5. Pilih menu Pembayaran menggunakan akun Google Play Store kamu.
  6. Klik tombol Berlangganan, lalu masukkan password dari email yang digunakan.
  7. Tunggu prosesnya selesai. Dan selamat! GetContact versi premium sudah bisa kamu gunakan selama 30 hari kedepan.

Secara umum, aplikasi GetContact versi gratis dan premium memiliki banyak persamaan. Namun, bagi yang menggunakan versi premium, kita bisa mencari siapa saja yang mencari nomor teleponmu melalui GetContact. Sedangkan untuk versi gratis, tentu saja ini tidak bisa dilakukan.

Nantikan terus update menarik lainnya dari LiteTekno.

 

 

Leave a Reply

Your email address will not be published. Required fields are marked *