Mungkin Anda sudah tidak asing lagi dengan apa itu Google Drive atau juga sering dikenal dengan Gdrive. Gdrive merupakan sebuah layanan penyimpanan online, yang diluncurkan oleh Google dan bisa kita gunakan untuk menyimpan file atau berkas di internet.
Layanan ini sudah digunakan oleh banyak orang, terutama para pekerja kantoran yang membutuhkan penyimpanan file dengan kapasitas besar. Dengan menggunakan Drive ini Anda tidak hanya bisa menyimpan file secara online, tetapi juga bisa membagikannya kepada orang lain dengan mudah.
Berkenalan dengan Google Drive
Seperti apa yang sudah dijelaskan di atas, Google Drive merupakan layanan penyimpanan yang dirilis oleh Google yang mmungkinkan penggunanya untuk menyimpan file, mem-backup file, hingga mengedit file secara online.
Dilansir dari Cloudwards, Gdrive merupakan layanan penyimpanan cloud yang memungkinkan para penggunanya untuk menyimpan file di luar hard drive. Layanan penyimpanan ini bisa Anda gunakan secara gratis tanpa dikenakan biaya apapun.
Penyimpnan gratis ini bisa digunakan untuk menyimpan berbagai jenis berkas dengan kapasitas maksimum 15 GB. Sementara itu, jika ingin menggunakan kapasitas lebih dari itu Anda harus menggunakan versi berbayar. Dalam versi berbayar, Anda akan mendapatkan pilihan kapasitas mulai dari 100 GB, 200 GB, hingga 2 TB.
Masing-masing paket tersebut tentunya memiliki harga yang berbeda-beda sehingga Anda bisa membelinya sesuai dengan kebutuhan. Sebenarnya, 15 GB saja sudah lebih dari cukup untuk orang-orang yang hanya ingin menyimpan berkas pribadi di Google.
Namun, beda lagi jika Anda membutuhkannya untuk menyimpan portofolio yang membutuhkan ruang penyimpanan besar. Seorang fotografer misalnya, pasti akan membutuhkan penyimpanan dengan kapasitas yang besar untuk menyimpan semua hasil jepretannya yang cantik.
Keunggulan Google Drive
Ada banyak sekali keunggulan yang ditawarkan oleh penyimpanan gratis dari Google ini. Beberapa diantaranya yaitu sebagai berikut.
1. Dapat Mengakses File Dimana Saja
Selama Anda bisa terhubung dengan jaringan internet, file yang tersimpan di Gdrive bisa diakses dimana saja. Google akan menyimpan file Anda dalam server mereka. Jadi, saat Anda membutuhkannya, tinggal akses kembali driver tersebut.
Kemudahan ini tentu akan sangat berguna, terutama bagi mereka yang bekerja di kantoran karena file bisa diakses dimana saja dan kapan saja asal terhubung dengan koneksi internet.
2. Dapat Dibuka oleh Berbagai Perangkat
Keunggulan berikutnya yaitu file yang sudah disimpan ke Gdrive bisa diakses melalui berbagai perangkat. Tidak perlu melalui desktop saja, Anda bahkan bisa mengaksesnya dengan mudah melalui smartphone, iPad, atau perangkat lainnya. Dengan begitu, Anda bisa mengakses kembali berkas dengan mudah tanpa ketergantungan pada perangkat tertentu.
3. Mampu Berbagi dan Mengedit File
Drive dari Google ini juga memungkinkan kita untuk bisa berbagi file dengan orang lain secara efektif. Selain itu, Anda juga bisa mengizinkan orang lain untuk mengedit file tersebut setelah membagikannya.
Hal ini tentu akan sangat membantu ketika Anda menggunakan layanan lainnya dari Google seperti Google Docs, Google Spreadsheet, Google Slide, dan sebagainya. Setelah Anda selesai membuat projek pada salah satu layanan tersebut, Anda bisa langsung membagikannya pada orang lain agar mereka bisa mengeditnya.
4. Mudah Mencari File
Gdrive memang memiliki kapasitas penyimpanan yang cukup besar. Artinya, penyimpanan ini bisa memuat banyak berkas dengan berbagai jenis file. Lalu bagaimana jika suatu saat Anda kesulitan menemukan berkas tertentu karena sudah terlalu banyak jenis file disana? Tenang, Gdrive memiliki fitur pencari yang bisa Anda gunakan.
Dengan fitur ini, Anda bisa menemukan file atau dokumen tertentu dengan mudah. Cukup ketik saja nama folder/file/dokumen tersebut. Selanjutnya, Gdrive akan menampilkan beberapa rekomendasi yang relevan dengan nama tersebut.
Fungsi Google Drive
Di balik beberapa keunggulan yang telah kita bahas di atas, Gdrive juga memiliki beberapa fungsi utama. Adapun fungsinya yaitu sebagai berikut.
1. Sharing File
Seperti yang sempat kita singgung sebelumnya, Gdrive bisa dimanfaatkan untuk berbagi file dengan orang lain. Bukan hanya itu, Anda juga bisa mengajak orang lain untuk melihat, berkomentar, hingga mengedit file atau folder Anda.
2. Menyimpan Link
Selain menyimpan file, Gdrive juga bisa digunakan untuk menyimpan link dari internet untuk dibuka kemudian hari. Jika Anda menggunakan Google Chrome sebagai browser, maka Anda bisa menyimpan link pencarian dengan memasang ekstensi Google Drive.
Setelah ekstensi tersebut terpasang, Anda bisa langsung klik ikon segitiga yang ada di browser untuk menyimpan link ke Google Drive. Anda juga bisa menyimpannya dengan cara klik kanan pada link yang ingin disimpan, lalu pilih ‘Save Link to Google Drive’.
3. Membuat Catatan dengan Google Keep
Tahukah Anda? Jika Anda juga bisa membuat catatan di Google Drive dan menyimpannya secara otomatis dengan bantuan aplikasi Google Keep. Dengan aplikasi ini Anda tidak lagi membutuhkan aplikasi catatan lain atau menggunakan kertas untuk mencatat sesuatu.
4. Backup File
Fungsi lainnya dari Gdrive yaitu untuk menyimpan file yang ingin Anda backup. Dengan menggunakan drive ini Anda bisa menyimpan seluruh data atau dokumen dengan lebih aman. Tentunya ini akan sangat membantu, terlebih apabila Anda memiliki kapasitas ruang penyimpanan terbatas pada perangkat yang Anda miliki.
5. Backup Chat WhatsApp
Untuk Anda yang memiliki kebiasaan menyimpan chat WhatsApp, Gdrive ini juga akan sangat berguna. Anda bisa backup WhatsApp ke Google Drive dengan cara menyambungkan akun WhatsApp ke Google Drive. Dengan begitu, WhatsApp akan menyimpan riwayat pesan tersebut secara otomatis.
6. Edit File
Fungsi berikutnya dari Gdrive yaitu untuk mengedit berbagai jenis file, mulai dari Word, Excel, hingga PowerPoint. Nantinya, file tersebut akan diedit menggunakan Google Docs, Google Slides, Google Sheets. Selanjutnya, hasil editan tersebut akan tersimpan otomatis pada Gdrive.
Cara Upload dan Unduh File Google Drive
Untuk mengunggah sebuah file ke drive dari Google ini sebenarnya tidak sulit. Ada dua cara yang bisa Anda lakukan, yaitu metode drag and drop, dan metode klik tombol baru. Untuk penjelasan lengkapnya, Anda bisa melihatnya di bawah ini.
1. Drag and Drop
Metode yang satu ini sebenarnya tidak jauh berbeda dengan cara yang biasa kita lakukan untuk memindahkan file di laptop atau desktop. Anda tinggal pilih file yang ingin diunggah ke Gdrive di desktop. Selanjutnya, seret file tersebut dan drop ke jendela browser Google Drive. Nanti, file tersebut akan langsung masuk ke drive Google secara otomatis.
2. Klik Tombol Baru
Selain menggunakan cara sebelumnya, Anda juga bisa memindahkan file dengan cara mengetuk tombol ‘Baru’. Caranya yaitu silakan masuk terlebih dahulu ke Google Drive, lalu pilih tombol ‘Baru’ atau ‘New’ yang terletak di kiri atas.
Sebelumnya, pastikan Anda sudah log in terlebih dahulu menggunakan Gmail agar bisa langsung masuk ke drive Google tersebut. Setelah itu, klik tombol ‘Baru’, lalu pilih file yang ingin diunggah. Sementara itu, untuk mengunduh file dari drive ini, Anda tinggal klik kanan pada file yang ingin diunduh dan pilih download.
Cara Membagikan File dan Menghapus File
Seperti yang telah kita ketahui, layanan penyimpanan ini memungkinkan kita untuk berbagai file dan menghapus file. Mulai dari file Google Docs, Spreadsheet, Slide, dan jenis file lainnya di drive pada orang lain.
Langkah pertama, silakan klik kanan file/folder yang ingin Anda bagikan ke orang lain. Lalu klik ‘Bagikan’ dan tulis email orang yang ingin Anda bagikan. Selanjutnya, orang yang memiliki email tersebut akan mendapatkan notifikasi melalui email mereka.
Mereka bahkan bisa mengedit file Anda secara langsung jika Anda menjadikan orang tersebut sebagai editor di pengaturan pada saat menambahkan nama email. Sementara itu, untuk menghapus file di drive, Anda tinggal klik kanan pada file yang ingin dihapus, lalu klik ‘Hapus’.
Cara Menggunakan Google Drive secara Offline
Selain menggunakannya secara online, ternyata layanan ini juga bisa diakses secara offline. Hal ini bisa dilakukan ketika Anda berada di tempat yang memang sulit menjangkau internet atau jaringan sedang kurang stabil.
Caranya yaitu masuk terlebih dahulu ke pengaturan Google Drive. Beri centang biru pada pilihan offline. Dengan cara tersebut, Anda bisa mengakses file Google Docs, Spreadsheet, dan jenis file lainnya secara online. Jika terdapat perubahan, maka akan disinkronkan ketika Anda sudah online kembali.
Nah, itu dia penjelasan lengkap mengenai Google Drive. Mulai dari pengertian, manfaat, fungsi, hingga berbagai cara menggunakannya.