Cara Menghapus Akun Zoom di Android – Pandemi Covid-19 yang sudah hampir singgah disebagian dunia, hingga membuat berbagai macam aktivitas kita semua terganggu. Aktivitas-aktivitas yang terganggu salah satunya yaitu pemerintah Negara kita yang menghimbau agar masyarakatnya tidak melaksanakan pertemuan entah apapun pertemuan itu secara langsung, itu semua pemerintah putuskan agar tidak ada lagi penyebaran virus Covid-19 ini.
Penggunaan Zoom di Masa Pandemi
Banyak masyarakat yang berlomba-lomba menemukan cara bagaimana agar mereka tetap dapat mengerjakan pekerjaan dan juga kegiatan mereka. Salah satunya adalah dengan membuat meeting ataupun pertemuan secara jarak jauh atau dengan cara online dengan menggunakan aplikasi zoom.
Akan tetapi diantara bagaimana kenyamanan banyak masyarakat saat sedang mengakses zoom juga banyak di dominasi dengan berita-berita yang berbicara mengenai penyadapan percakapan, pembobolan rekening, pembobolan data, penjualan akun pada dark web atau berbagai macam jenis cracking dan hacking yang dapat dengan mudah membuat diri kita menjadi lebih was-was. Hingga pada akhirnya, banyak orang yang mencoba menghapus akun zoom-nya. Nah, dari situ juga tak sedikit orang yang tau bagaimana sih cara menghapus akun zoom dari android?.
Tapi kamu tidak perlu merasa khawatir dan harus tetap tenang, disini akan di jelaskan secara singkat bagaimana cara menghapus akun Zoom di android bagi kamu yang mengguanakan aplikasi zoom pada android.
Cara Menghapus Zoom di Android
Apabila kamu sudah terlanjur memakai aplikasi Zoom di ponsel kamu, kamu dapat menghapus akun Zoom kamu tersebut dengan sangat mudah. Nah,Berikut ini adalah sedikit ulasan mengenai cara menghapus akun zoom di android.
Hapus Akun di zoom.us
Hal pertama yang harus kamu lakukan ialah membuka aplikasi Zoom di ponsel kamu terlebih dahulu.
Selanjutnya kamu buka browser di ponsel kamu dan buka situs Zoom https://zoom.us/ lalu masukkan akun Zoom kamu dengan cara ketuk ikon hamburger > Sign In.
Kemudian kamu pilih Opsi Account Management.
Apabila kamu sudah masuk, kamu hanya tinggal klik menu dropdown yang sudah terdapat pada bagian atas. Nah, di sini kamu dapat memilih Admin > Account Management > Account Profile. Setelah itu, coba hapus akun zoom dari ponsel kamu.
Hapus Akun Zoom di Ponsel
Melanjutkan langkah diatas, ikuti step by step berikut ini.
Pada halaman Account Profile ini, kamu pilihlah opsi Terminate my account yang sudah ada pada bagian bawah. Setelah itu pada bagian pop-up konfirmasi, kamu hanya tinggal memilih Yes guna menghapus akun Zoom kamu secara permanen.
Nonaktifkan Permission
Langkah selanjutnya, Non-aktifkan Permission Zoom pada ponsel kamu.
Walaupun akun Zoom sudah terhapus permanen, tapi masih ada lho aplikasi Zoom yang masih terpasang pada ponsel kamu
Sebelumnya, saat kamu hendak uninstall atau menghapus aplikasi zoom kamu, kamu harus menonaktifkan permission Zoom terlebih dahulu. Kamu hanya tinggal masuk pada menu Settings > App > Zoom > Permissions.
Hapus Cache Zoom di Ponsel
Langkah berikutnya, kamu Hapus berkas cache dan Data zoom diponsel kamu.
Kamu dapat menghapus data cache dan juga data aplikasi zoom diponsel kamu yang masih ada pada ponsel kamu. Bagaimana caranya?, Nah, caranya kamu habya tinggal menuju pada menu Storage > Clear cache dan Clear data.
Artikel terkait tentang aplikasi Zoom, cara mengganti background di zoom.
Uninstal Aplikasi Zoom
Langkah yang terakhir, dari cara menghapus akun zoom di android ini adalah kamu Uninstall aplikasi zoom yang ada di ponsel kamu.
Nah, selanjutnya kamu pilih opsi Uninstall agar dapat menghapus atau mencopot pemasangan aplikasi Zoom pada ponsel kamu. Apabila terdapat konfirmasi, kamu hanya perlu klik OK agar dapat melanjutkan proses penghapusanya.
Bagaimana?, Sangat mudah kan cara menghapus akun zoom di android ini. Harapanya semoga kamu semua dapat memahami ulasan ini dengan sangat mudah. Selamat mempraktikkan.