cara memindahkan tabel dari Excel ke Word
in

2 Cara Memindahkan Tabel Dari Excel ke Word Tanpa Terpotong dan Pastinya Rapi

Kemarin ada temen yang bertanya, Gimana sih cara memindahkan tabel dari Excel ke Word ? Setelah aku bantu dia dan berakhir sukses, maka sekalian di blog LiteTekno ini aku bagiin juga cara tersebut agar panduan ini bisa dibaca semua orang yang mencarinya.

Seperti kita ketahui Program Microsoft Excel memang dikenal dengan program perhitungan angka, tabel juga data. Akan tetapi kadang juga data-data tersebut tidak hanya disajikan ke dalam bentuk tabel atau grafik saja, karena juga bisa disajikan sebagai bentuk laporan.

Beberapa data kadang harus dipindah ke Microsoft Word dan akan diolah kembali dengan menggunakan program pengolah kata seperti Microsoft Word untuk melengkapi laporan yang akan dibuat presentasi.

Nah, berikut ini akan ada panduan-panduan agar hasil salinan dari Excel ke Word milik kamu bisa menjadi rapi dan tidak terpotong-potong.

Cara Memindahkan Tabel Dari Excel Ke Word

Memang ada beberapa fasilitas konversi dari Excel ke Word begitupun sebaliknya. Namun jika ada cara yang lebih cepat dan mudah kenapa tidak pakai yang mudah saja. Berikut cara memindahkan tabel dari Excel ke Word

1. Auto Fit

Setelah kita kopi data di Microsoft Excel kemudian kita paste seperti biasanya di Microsoft Word. Langkah ini adalah langkah termudah yang bisa dilakukan walau kendalanya biasanya beberapa pengaturan akan butuh tindakan lanjutan.

Dengan menggunakan cara pertama ini, permasalahan yang sering terjadi adalah data pada Microsoft Excel melebihi atau keluar dari halaman Microsoft Word. Ini adalah hal yang wajar. Tetap tenang, gunakan saja fitur Auto Fit yang sudah disediakan oleh Microsoft Word.

Berikut langkah Cara Memindahkan Tabel Dari Excel Ke Word cara pertama :

  • Blok tabel yang ingin dipindahkan di Microsoft Excel
  • Arahkan kursor di rentang tabel yang akan dipindah, Klik kanan dan pilih Copy atau tekan Ctrl+C
  • Buka Microsoft Word , arahkan kursor dimana tabel akan dipindahkan
  • Klik kanan mouse dan pilih Paste, atau tekan Ctrl+V untuk shortcutnya
  • Data tabel akan berpindah ke Microsoft Word
  • Apabila hasil salinan melebihi halaman Word maka blok tabel kamu.
  • Tunggu hingga muncul tanda panah hitam kemudian kamu klik kanan.
  • Lalu pasti akan muncul Table Tools dan silahkan kamu pilih Layout kemudian klik Autofit.
  • Pada Autofit nanti pilih dan klik Autofit Contents.

Maka tabel yang sebelumnya melebihi halaman akan terformat dan secara otomatis akan mengikuti batas margin halaman.

Baca Juga Artikel menarik lainnya , cara cek suhu laptop yang penting dilakukan jika kamu seorang gamer atau praktisi yang menggunakan komputer dan laptop dari pagi sampai sore.

2. Paste Options

Cara Memindahkan Tabel Dari Excel Ke Word di Cara kedua ini sedikit mirip dengan copy paste pada umumnya, akan tetapi untuk penyalinan akan ada beberapa format tambahan.

  • Masuklah ke program Microsoft Excel yang terdapat file kamu yang akan dipindahkan ke Word dengan rapi.
  • Salinlah tabel dengan cara blok table dan klik Copy.
  • Kemudian jalankan Microsoft Word dan klik kanan dengan pilih Paste.
  • Setelah itu akan ada beberapa pilihan paste atau penyalinan pada Paste Options.

Berikut penjelasan daftar pilihan pemindahan tabel dari excel ke word selengkapnya

1. Keep Source Formatting

Keep Source Formatting berguna untuk menyalin teks dengan menampilkan teks asli daripada Excel. Shortcut (Alt + H + V +K)

2. Use Destination Styles

Use Destination Styles berguna untuk mengatur format teks sehingga gaya teks bisa sesuai dengan gaya yang akan kamu terapkan pada teks.

3. Link & Keep Source Formatting

Link & Keep Source Formatting berguna untuk memberikan tautan dari file Excel ke file salinan di Microsoft Word. File pada Microsoft Word pun juga akan dengan otomatis berubah jika kamu melakukan perubahan daripada file Excelnya. (Alt + H + V + F)

4. Link & Use Destination Style

Link & Use Destination Style berguna untuk memberikan link dari file Excel ke Word. Akan tetapi kamu juga dapat mengedit data pada Excel tanpa berimbas di file Wordnya. (Alt + H + V + L)

5. Keep Text Only

Keep Text Only hanya berguna untuk menyalin teks saja. Format selain teks akan hilang secara otomatis ketika data disalin ke Ms Word.

6. Picture

Picture berguna untuk mengubah file yang disalin menjadi format gambar. Cara yang satu ini dapat lebih rapi saat memindahkan file dari exel ke Microsoft word.

 

Itulah beberapa cara memindahkan tabel dari excel ke word yang bisa kami bagikan. Untuk mana yang terbaik, menurut kami semua sama, sesuaikan saja dengan kebutuhan sobat.

 

Leave a Reply

Your email address will not be published. Required fields are marked *