Cara Blokir Panggilan Whatsapp Ketika Bermain Game — Whatsapp adalah aplikasi persesanan yang paling sering digunakan saat ini. Kemunculannya seperti sudah menggantikan fungsi dari SMS. Namun bukan hanya mengirim pesan, Whatsapp jugabisa digunakan untuk melakukan panggilan telepon.
Bagi seseorang yang sering bermain game online, pasti sering merasa terganggu dengan panggilan yang muncul. Karena hal itu dapat menyebabkan kekalahan.
Handphone keluaran terbaru saat ini rata-rata sudah memiliki mode game. Sehingga kamu tidak akan terganggu lagi ketika bermain game.
Cara Blokir Panggilan Whatsapp Ketika Bermain Game
Jika handphone mu belum dilengkapi dengan mode game, kamu tetap bisa melakukannya. Simak langkah-langkah di bawah ini:
- Pertama-tama, buka Pengaturan.
- Setelah itu, cari menu SIM Ganda & Jaringan Seluler.
- Pada bagian Kontrol Jaringan & Penghematan Data, buka menu Menggunakan Jaringan WiFi & Seluler.
- Akan muncul daftar aplikasi yang terinstall di handphone mu beserta jumlah data yang telah digunakan. Cari aplikasi Whatsapp lalu buka.
- Terakhir, tutup izin jaringan untuk aplikasi Whatsapp.
Jika cara di atas tidak bekerja, kamu bisa mencoba cara yang kedua.
- Buka Pengaturan, lalu cari menu Manajemen Aplikasi.
- Hampir mirip seperti sebelumnya, terdapat daftar aplikasi yang terinstall pada handphone. Hanya saja tidak disertai dengan jumlah penggunaan data. Biasanya pada menu ini, terdapat keterangan ukuran aplikasi.
- Pilih Whatsapp.
- Di bagian tengah, ada menu Detail Penggunaan Data. Buka menu tersebut.
- Lalu di bawahnya, buka menu Izin Jaringan pada bagian Kontrol Koneksi Internet.
- Dan terakhir, tutup izin penggunaan data atau jaringan untuk aplikasi Whatsapp.
Pada tutorial ini saya menggunakan handphone Oppo A11k. Setiap handphone memiliki pengaturan yang berbeda, namun secara garis besar sama. Sehingga kedua cara di atas semestinya bekerja di handphone android.
Jangan sampai lupa untuk menghidupkan kembali izin jaringan aplikasi Whatsapp. Jika tidak, kamu tidak dapat menerima pesan atau panggilan. Biasanya handphone akan mengingatkanmu secara otomatis ketika membuka Whatsapp. Jadi kamu tidak perlu khawatir lupa menghidupkannya.
Itulah artikel tentang cara blokir panggilan Whatsapp ketika bermain game. Sekarang kamu tidak perlu pusing lagi diganggu oleh teman ketika sedang bermain game. Semoga bermanfaat dan selamat mencoba. Tunggu update menarik lainnya hanya di LiteTekno.